Andy Murray Pertahankan Medali Emas

Olimpiade 2016

Andy Murray Pertahankan Medali Emas

Meylan Fredy Ismawan - Sport
Senin, 15 Agu 2016 08:12 WIB
Foto: REUTERS/Toby Melville
Rio de Janeiro - Andy Murray kembali mempersembahkan medali emas Olimpiade untuk Inggris Raya. Murray lagi-lagi menjadi yang terbaik di nomor tunggal putra setelah mengalahkan petenis Argentina, Juan Martin Del Potro, di final.

Murray dipaksa bermain empat set pada pertandingan final di Olympic Tennis Centre, Rio de Janeiro, Brasil, Senin (15/8/2016) pagi WIB. Unggulan kedua itu akhirnya mengatasi perlawanan Del Potro dengan skor 7-5, 4-6, 6-2, dan 7-5 dalam waktu empat jam dan dua menit.

Tak seperti babak-babak sebelumnya yang memakai format best-of-three, babak final tenis tunggal putra memakai format best-of-five.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Murray menjadi petenis pertama yang sukses mempertahankan medali emas Olimpiade di nomor tunggal. Empat tahun lalu, dia juga meraih medali emas di Olimpiade London.

Medali emas Olimpiade melengkapi kesuksesan Murray pada tahun ini. Dia sebelumnya juga tampil sebagai juara di Wimbledon pada bulan lalu.

Sementara bagi Del Potro, medali perak di Olimpiade Rio 2016 menjadi tanda dia telah kembali ke performa terbaik. Dalam beberapa tahun terakhir, peraih medali perunggu di Olimpiade London itu terus diganggu cedera pergelangan tangan.
REUTERS/Marcos Brindicci

Dalam perjalanannya menuju final, Del Potro menumbangkan petenis nomor satu dunia Novak Djokovic di babak pertama. Petenis berusia 27 tahun itu juga mengalahkan peraih emas Olimpiade 2008, Rafael Nadal, di semifinal.


(mfi/nds)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads