Bermain di Riocentro Pavilion, Rabu (17/8/2016) Tontowi/Liliyana memastikan raih medali emas setelah membukukan kemenangan atas pasangan Malaysia, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying. Tontowi/Liliyana menang 21-14, 21-12 dalam tempo 45 menit.
Kemenangan itu menjadi emas pertama untuk Indonesia pada Olimpiade 2016 di Rio. Emas tersebut sekaligus mengembalikan tradisi emas Olimpiade Indonesia setelah lepas pada Olimpiade 2012 London.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sekeping emas itu telah menjadi sebuah kado manis dari Tontowi/Liliyana untuk ulang tahun ke-71 Indonesia.
(fem/nds)











































