Laga dengan Jepang itu akan dihelat di Nguyen Du Cultural Sport Club, Ho Chi Minh, Jumat (17/2/2017) siang WIB. Dalam babak delapan besar ajang bulutangkis yang meniru format Piala Sudirman itu, Indonesia tak akan menurunkan Gloria Emanuelle Widjaja pada sektor ganda campuran.
Muhammad bayu Pangisthu akan membuka perebutan poin. Kemudian dilanjutkan Hanna Ramadini, Angga Pratama/Ricky Karanda, Anggia Shitta Awanda/Tiara Rosalia Nuraidah, dan Edi Subaktiar/Annisa Saufika.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Untuk semua pemain yang diturunkan saat ini adalah komposisi terbaik yang paling siap untuk bertanding. Jepang jelas bukan lawan yang mudah, tapi kami tetap berusaha untuk memberikan yang terbaik. Semuanya harus berjuang terlebih dulu," kata Lius seperti dikutip Badminton Indonesia.
"Kami akan mencoba mencuri poin dari tunggal putra dan ganda putra. Untuk ganda putri, tidak ada pilihan lain. Lawan Misaki/Ayaka tantangannya paling terasa," imbuh dia.
Berikut susunan pemain Indonesia vs Jepang:
Tunggal Putra: Muhammad Bayu Pangisthu vs Kenta Nishimoto
Tunggal Putri: Hanna Ramadini vs Sayaka Sato
Ganda Putra: Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi vs Takeshi Kamura/Keigo Sonoda
Ganda Putri: Anggia Shitta Awanda/Tiara Rosalia Nuraidah vs Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi
Ganda Campuran: Edi Subaktiar/Annisa Saufika vs Yuta Watanabe/Arisa Higashino
(fem/mrp)











































