Malaysia Terbuka Super Series Premier 2017 akan digelar pada 4-9 April mendatang. Ini merupakan salah satu turnamen premier bergengsi, di mana pemain dengan peringkat 10 besar dunia diwajibkan hadir.
PP PBSI menargetkan dua gelar juara dari Malaysia Terbuka Super Series Premier. Ganda campuran dan ganda putra diharapkan bisa menyumbang gelar untuk 'Merah Putih'.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Target memang masih di nomor ganda campuran dan ganda putra, karena dua nomor ini yang prestasinya paling stabil. Di ganda campuran ada Tontowi/Liliyana dan Praveen (Jordan)/Debby (Susanto). Memang hasil di All England 2017 kurang maksimal, mudah-mudahan di Malaysia ada perbaikan, baik dari segi penampilan maupun kondisi," ujar Susy Susanti, Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI, seperti tertulis dalam rilis yang diterima detikSport.
Dari nomor ganda putra, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo akan jadi ujung tombak. Tapi Susy juga menyadari padatnya jadwal turnamen bisa jadi akan memengaruhi performa Marcus/Kevin.
Ganda putra nomor satu dunia itu saat ini sedang berlaga di India Terbuka Super Series dalam misi untuk mempertahankan gelarnya. Usai tampil di India, Marcus/Kevin akan langsung terbang ke Malaysia. Setelahnya, mereka juga akan langsung turun di Singapura Terbuka Super Series.
"Tentunya harapan kita adalah Marcus/Kevin bisa juara, tetapi kan tidak bisa seperti robot yang juara terus, manusia kan ada batasnya. Apalagi mereka harus mengikuti turnamen beruntun yang sifatnya wajib. Namun, Marcus/Kevin pasti sudah tahu standard mereka, minimal harus semifinal, jangan sampai dibawah itu," kata Susy.
Di nomor tunggal putra, empat wakil pelatnas akan diturunkan yakni Jonatan Christie, Ihsan Maulana Mustofa, Anthony Sinisuka Ginting dan Muhammad Bayu Pangisthu. Dua pemain senior, Sony Dwi Kuncoro dan Tommy Sugiarto juga akan main.
Sementara itu di nomor ganda putri, Greysia Polii/Rizki Amelia Pradipta terpaksa batal tampil. Rizki mengalami cedera pada lutut kirinya.
Tahun lalu, Indonesia membawa satu gelar juara dari Malaysia Terbuka Super Series Premier. Tontowi/Liliyana naik podium tertinggi setelah mengalahkan wakil tuan rumah, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying, di partai final.
(nds/raw)











































