Dalam laga kedua di Lapangan Tenis gelora Manahan, Solo, Jumat (7/4/2017), Christopher menang atas petenis kedua Kuwait, Muhammad Ghareeb. Petenis utama Indonesia itu menang 6-3, 6-2, 6-0.
Kemenangan itu membuat Indonesia imbang 1-1 atas Kuwait. Sebelumnya, Anthony Susanto harus takluk dari Abdullah Maqdes, 4-6 6-4 6-3 0-6 0-6.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Saya rasa, saya dalam permainan terbaik hari ini. Ibaratnya semua bola yang saya pukul di pertandingan tadi bisa masuk," ucap Christo usai pertandingan.
Hari kedua, Sabtu (8/4/2017) akan menyajikan partai ganda. Rencananya, Indonesia akan menurunkan pasangan Aditya Hari Sasongko dan Sunu Wahyu Trijati untuk menghadapi duet Kuwait, Abdulrahman Alawadhi dan Abdulhamid Mubarak.
Namun dalam peraturan, kedua tim boleh mengganti pemain yang akan bertanding, maksimal satu jam sebelum pertandingan.
"Kami akan melakukan meeting, untuk membahas komposisi ganda yang akan tampil di hari kedua. Ada kemungkinan kami akan mengubah susunan pasangan," tutur non-playing captain Indonesia, Andrian Raturandang.
Relegation Play-Off Piala Davis Grup II Zona Asia/Oseania
Indonesia vs Kuwait 1-1
Anthony Susanto v Abdullah Maqdes 4-6 6-4 6-3 0-6 0-6
Christopher Rungkat v Mohammad Ghareeb 6-3 6-2 6-0
(fem/fem)











































