Sudah Dua Kali Juara Dunia Tak Pengaruhi Motivasi Ahsan

Sudah Dua Kali Juara Dunia Tak Pengaruhi Motivasi Ahsan

Mercy Raya - Sport
Kamis, 08 Agu 2019 23:52 WIB
Mohammad Ahsan mengincar titel juara dunia ketiga. (Foto: Agung Pambudhy)
Jakarta - Mohammad Ahsan mengincar gelar juara dunia bulutangkis ketiga. Ahsan mengaku bahwa motivasinya tidak terpengaruh, meski sudah pernah meraihnya dua kali.

Bersama Hendra Setiawan, pemain berusia 31 tahun itu, Ahsan memenangi medali emas Kejuaraan Dunia pada 2013 di Guangzhou, China dan 2015 di Jakarta. Sedangkan di edisi terakhir yang digelar di Glasgow, Skotlandia, Ahsan yang saat itu berduet dengan Rian Agung Saputro dikalahkan Liu Cheng/Zhang Nan di final.

Kejuaraan Dunia 2019 akan dilangsungkan di Basel, Swiss, pada 19-25 Agustus. Ahsan ingin mengulang kesuksesan tersebut, bukan hanya demi gelar juara namun juga perhitungan poin untuk lolos ke Olimpiade Tokyo 2020.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


"Pastinya motivasinya harus sama, mungkin dari yang belum pernah dapat dan sudah pernah juara ada perbedaannya. Namun, saat pertandingan motivasinya tidak bisa berkurang karena saya sudah dapat dan kami masih punya tanggung jawab," kata Ahsan ketika ditemui di kawasan Senayan, Kamis (8/8/2019).

"Ya, kami juga ingin hasilnya maksimal agar tempat ke Olimpiade juga aman. Istilahnya bagaimana peringkat supaya tidak merosot saja," dia melanjutkan.


Ganda putra nomor satu Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon masih menjadi pesaing terberat bagi Ahsan/Hendra. Sampai kini, Ahsan/Hendra kalah head to head 2-8, termasuk menderita tujuh kekalahan beruntun.

"Pastinya tetap ingin juara, tapi saat ini mereka memang sedang jadi yang terbaik. Nanti kami akan mencari solusi meski tak akan mudah saat sudah di lapangan," kata jawara All England 2019 tersebut.

"Saya bersama Hendra akan pelajari lagi. Sebenarnya kami sudah sering main bareng, tapi memang harus diakui mereka lebih unggul," dia menambahkan.





(mcy/rin)

Hide Ads