Tim beregu bulutangkis Indonesia gagal mendapatkan emas di SEA Games 2019 Filipina. Gregoria Mariska Tunjung dkk kalah 1-3 dari Thailand.
Indonesia sudah tertinggal di partai pertama, Gregoria dikandaskan Ratchanok Intanon 13-21, 21-12, 14-21.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
memasuki partai kedua, ganda putri Ni Ketut yang berpasangan dengan Apriyani Rahayu berhasil mengimbangi Thailand. Mereka mengalahkan Rawinda Prajongjai/Puttita Supajirakul: 21-17, 21-18.
Ketut sempat menangis haru bisa menyumbang poin. Dia bahkan kesulitan berbicara kepada media di mixedzone.
Tapi, kemenangan lepas dari tangan Indonesia setelah Indonesia kalah pada dua partai berikutnya. Fitriani dihantam Busanan Ongbamrungphan 8-21, 10-21, kemudian Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto tak berdaya di tangan Chayanit Chaladchalam/Phataimas Muenwong 8-21, 17-21.
"Secara individu tidak tertekan, tidak terlalu terbebani. Saya hanya berpikir bagaimana ganda putri khususnya nyumbang poin," kata Ketut dengan suara yang bergetar.
Ketut pun tak bisa melanjutkan bicaranya. Dia hanya menarik napas sambil menutup wajahnya.
(ran/fem)