Malaysia Open 2023: Dejan/Gloria Melangkah ke 16 Besar

Malaysia Open 2023: Dejan/Gloria Melangkah ke 16 Besar

Adhi Prasetya - Sport
Selasa, 10 Jan 2023 12:00 WIB
Malaysia Open 2023: Dejan/Gloria Melangkah ke 16 Besar
Dejan/Gloria juga sukses melaju ke 16 besar Malaysia Open 2023. Foto: Getty Images/Shi Tang
Kuala Lumpur -

Ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja berhasil melaju ke 16 besar Malaysia Open 2023. Hasil serupa juga diraih Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi di sektor ganda putri.

Bermain di Axiata Arena court 3, Selasa (10/1), Dejan/Gloria berhasil mengalahkan Robin Tabeling/Selena Piek (Belanda) dengan skor 21-16, 21-14 dalam waktu 32 menit. Kemenangan yang diraih pasangan binaan PB Djarum itu tidaklah mudah.

Pada gim pertama, Tabeling/Piek mampu menandingi Dejan/Gloria. Keja-mengejar skor terjadi hingga 16-16. Baru setelahnya Dejan/Gloria mampu merebut lima poin beruntun dan menang 21-16.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Awal gim kedua pun tak jauh berbeda, hanya saja Dejan/Gloria mampu lebih cepat keluar dari tekanan. Usai tertinggal 5-6, Dejan/Gloria mampu bangkit dan menutup interval dengan keunggulan 11-7. Dari situ, laju poin keduanya tak lagi terbendung.

Dejan/Gloria tak lagi bisa disalip Tabeling/Piek dan akhirnya menang 21-14. Di babak 16 besar, mereka akan berjumpa dengan wakil Hong Kong, Jordan Tang Chun-man/Tse Ying Suet.

ADVERTISEMENT

Sementara di court 4, Febriana/Amalia berhasil menang straight game 21-16, 21-15 atas wakil Prancis, Margot Lambert/Anne Tran. Selanjutnya, mereka akan berhadapan dengan unggulan pertama asal China, Chen Qingchen/Jia Yifan.

(adp/aff)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads