Gregoria Mariska Tunjung meneruskan kiprahnya di Malaysia Masters 2023. Gregoria mengalahkan pebulutangkis Korea Sim Yujin untuk lolos ke perempatfinal.
Pada pertandingan di Lapangan 2 Axiata Arena pada Kamis (25/5) siang WIB, Gregoria mendominasi Sim Yujin nyaris di sepanjang permainan. Unggulan ketujuh itu akhirnya menyingkirkan lawannya lewat kemenangan 21-15, 21-19 setelah berduel hanya sekitar setengah jam.
Gregoria mengambil alih kendali permainan setelah memimpin 5-2 di gim pertama. Gap kedua pemain menciut menjadi 11-10 saat interval, tapi Gregoria tidak pernah kehilangan keunggulannya sampai akhir.
Pukulan Gregoria melebar di saat game point dalam kedudukan 20-15. Pengembalian Sim Yujin terlalu panjang dari garis belakang lapangan sehingga Gregoria berhak atas kemenangan gim pertama 21-15.
Di gim kedua, Gregoria langsung unggul 4-1 dari Sim Yujin. Kedudukan seimbang 9-9, lalu Gregoria meraup tiga poin beruntun untuk kembali di depan.
Sim Yujin merespons dengan memenangi lima poin berturut-turut untuk berbalik memimpin 14-12, tapi Gregoria menyeimbangkan skor menjadi 14-14. Empat poin tambahan direbut Gregoria, tapi Sim Yujin lagi-lagi bisa mengejar.
Setelah kedudukan 18-18, pukulan Gregoria ke area belakang lapangan dibiarkan saja oleh Sim Yujin. Gregoria memenangi reli seru yang diakhiri dengan smes Sim Yujin keluar sehingga memperoleh match point dalam kedudukan 20-18.
Setelahnya Sim Yujin memelihara asa setelah drop shotnya gagal dikembalikan. Gregoria akhirnya menyudahi perlawanan Sim Yujin dengan sebuah smes silang keras untuk merebut kemenangan 21-19.
Gregoria kini tinggal menunggu lawan untuk memperebutkan satu tempat di semifinal Malaysia Masters 2023. Gregoria akan menghadapi pemenang antara unggulan kedua Wang Zhi Yi vs Line Hojmark Kjaersfeldt.
Simak Video "Video: Pernyataan Gregoria Mariska soal Absen di Sejumlah Turnamen"
(rin/aff)