Kata Rian usai Tembus Semifinal Pertama bersama Rahmat

Kata Rian usai Tembus Semifinal Pertama bersama Rahmat

Mercy Raya - Sport
Jumat, 30 Jan 2026 19:35 WIB
Kata Rian usai Tembus Semifinal Pertama bersama Rahmat
Rahmat (kiri) dan Rian berhasil melaju ke semifinal Thailand Masters 2026. Foto: Dok. PBSI
Bangkok -

Muhammad Rian Ardianto bersyukur bisa menembus semifinal pertama di BWF World Tour bersama Rahmat Hidayat dalam ajang Thailand Masters 2026. Capaian ini menambah kepercayaan diri mereka.

Rian dipasangkan pertama kali dengan Rahmat mulai tur Eropa pada Oktober 2025. Saat itu, Rian memang tengah dalam pencarian tandem yang tepat usai tak lagi berduet dengan Fajar Alfian.

Sebelum dengan Rahmat, dia sempat dicoba dengan Yeremia Rambitan. Tapi kemudian pelatih memutuskan untuk tetap mempertahankan Rian/Rahmat. Sementara Yeremia juga telah memutuskan mundur dari Pelatnas PBSI.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sepanjang dua bulan berjalan, Rian/Rahmat merebut satu gelar di Astana International 2025 yang merupakan turnamen kategori International Challenge. Di tahun ini, keduanya langsung tancap gas. Mereka menembus semifinal untuk kali pertama di turnamen level 300 Thailand Masters 2026.

ADVERTISEMENT

Capaian itu berhasil diraih setelah menyingkirkan ganda putra Taiwan sekaligus pasangan unggulan ketiga Fang-Chih Lee/Fang-Jen Lee. Mereka menang dengan skor 21-12, 21-18 di babak perempatfinal, Jumat (30/1/2026).

"Bersyukur bisa ke babak semifinal, di level Super 300 dari awal pasangan kami baru kali ini masuk semifinal, semoga bisa terus meningkatkan kepercayaan diri dan performa," kata Rian dalam keterangan resmi PBSI.

Mereka selanjutnya akan bertemu sesama wakil Indonesia, Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana. Leo/Bagas juga lolos babak semifinal usai menyingkirkan wakil Malaysia Chia Weijie/Lwi Sheng Hao dengan skor 21-11, 21-16.

"Perjalanan masih panjang semoga bisa lebih fokus dan percaya diri lagi," tuturnya.

(mcy/adp)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads