Di Jerez, Marquez Fokus pada Konsistensi

Jelang MotoGP Spanyol

Di Jerez, Marquez Fokus pada Konsistensi

Kris Fathoni W - Sport
Rabu, 02 Mei 2018 19:29 WIB
Marc Marquez ingin lebih konsisten, dimulai dari Jerez di akhir pekan (Foto: Marcos Brindicci/REUTERS)
Jerez - Marc Marquez membalap di Jerez dengan fokus pada konsistensi, salah satunya demi mengantisipasi persaingan sengit dengan Andrea Dovizioso seperti tahun lalu.

Selepas tiga seri balapan, Marquez menempati posisi kedua klasemen balap. Dengan 45 poin, rider Repsol Honda itu ketinggalan satu angka dari Dovizioso (Ducati) di puncak klasemen.

Menilik jumlah podium Marquez sebenarnya lebih unggul berkat sekali finis pertama (Austin) dan finis kedua (Qatar), sedangkan Dovi baru sekali naik podium berkat kemenangan di seri pembuka.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Akan tetapi, Dovi sejauh ini lebih konsisten meraih poin dengan finis keenam di Argentina dan kelima di Austin. Sementara Marquez malah terklasifikasi finis ke-18 (tanpa poin) di Argentina akibat insiden-insiden di lintasan.


Hal itulah yang membuat Marquez kini akan berusaha tampil lebih konsisten dan meraih poin di setiap balapan, dimulai dari MotoGP Spanyol, demi kembali bisa mengungguli Dovi seperti MotoGP 2017 lalu.

"Membalap di depan fans negeri sendiri dan barisan suporterku menambah positif perasaan dan atmosfer," ujar Marquez seperti dikutip Crash.net.

"Kami akan bekerja keras dan fokus pada konsistenti, yang merupakan hal krusial buat perebutan gelar juara; menurutku Dovi akan kembali jadi pesaing berat seperti tahun lalu."

"Tahun ini aku merasa amat nyaman di atas motor: Di Qatar, Argentina, dan Austin. Rasa kepercayaan diri senantiasa ada dan itulah yang terpenting. Kami cuma ketinggalan satu poin di klasemen jadi kami akan berusaha terus positif seperti ini," katanya.


======

Saksikan live streaming MotoGP Spanyol di detikSport, Minggu (6/5/2018) malam WIB pukul 19.00 WIB. Live streaming bisa disaksikan di sini. (krs/nds)

Hide Ads