Laga Republik Ceko vs Turki berlangsung di Volksparkstadion, Hamburg, Kamis (27/6/2024) dini hari WIB. Partai terakhir Grup F Piala Eropa 2024 itu tuntas 2-1 untuk kemenangan Turki.
Republik Ceko datang ke pertandingan dengan urgensi besar untuk menang demi lolos ke babak 16 besar. Mereka baru mengumpulkan satu poin dari dua laga pertama, sedang Turki praktis hanya butuh hasil imbang namun menghindari ancaman finis ketiga.
Baca juga: Euro 2024: Dramatis! Turki Kalahkan Ceko 2-1 |
Butuh kemenangan, jalan Ceko malah makin berat saat Antonin Barak sudah diusir wasit pada menit ke-20. Ia sebelumnya dikartu kuning pada menit ke-11.
Ceko pun merapatkan pertahanan sembari mengincar serangan balik. Sempat bikin Turki tak bisa mengancam gawang di 45 menit pertama, gawang Ceko pada akhirnya bobol juga pada menit ke-51 melalui Hakan Calhanoglu.
Ini berarti Ceko butuh dua gol dan tiba-tiba saja peluang mereka hidup lagi saat Tomas Soucek menyamakan skor pada menit ke-66. Setelah itu, pertandingan makin panas dan hujan gol kian menjadi-jadi.
Namun Ceko yang mengejar gol meninggalkan celah besar di pertahanan, yang lantas dimanfaatkan Cenk Tosun pada menit ke-94. Turki pun menang 2-1 dan menyegel posisi kedua.
Wasit Istvan Kovacs total mengeluarkan 18 kartu, dengan rincian 16 kartu kuning dan dua kartu merah. Ini menjadi rekor kartu terbanyak dalam satu laga Piala Eropa.
Delapan dari kartu-kartu itu hadir setelah menit ke-80, sejak kedua tim lebih gencar mengejar gol kedua. Pecahnya keributan antara kedua tim tepat selepas peluit akhir dibunyikan menyumbang peran.
Keributan itu menghasilkan empat kartu kuning, tiga untuk Turki dan satu untuk Ceko, serta satu kartu merah. Kartu merah itu diacungkan wasit buat pemain Ceko Tomas Chory, yang melempar bola ke arah Ferdi Kadioglu hingga memicu kericuhan.
Lucunya, Chory sendiri dalam posisi sudah tak main karena ditarik keluar pada menit ke-55. Tapi bukan cuma dia pemain cadangan Ceko yang dikartu, ada juga Patrik Schick, Lukas Cerv, dan Viteslav Jaros.
(raw/krs)