×
Ad

Roberto Mancini Latih Tim Qatar

Mohammad Resha Pratama - detikSepakbola
Jumat, 14 Nov 2025 19:15 WIB
Roberto Mancini latih klub Qatar Al Sadd. (Getty Images/Ciancaphoto Studio)
Doha -

Roberto Mancini masih berkarier di Timur Tengah. Setelah dipecat Arab Saudi, Mancini kini menangani klub Qatar Al Sadd.

Dikutip The Athletic, Mancini dikontrak 2,5 tahun oleh Al Sadd yang merupakan juara bertahan Liga Qatar. Dia menggantikan Felix Sanchez yang dipecat 15 Oktober lalu.

Mancini memang sudah setahun mengganggur karena diberhentikan Arab Saudi setelah kekalahan 0-2 dari Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Selama periode istirahatnya, Mancini sempat dikaitkan dengan beberapa klub termasuk Nottingham Forest. Sebelum menunjuk Ange Postecoglou, Forest sempat mendekati Mancini.

Al Sadd jadi klub ketujuh yang ditangani Mancini setelah Fiorentina, Lazio, Inter Milan (2x), Manchester City, Galatasaray, dan Zenit St Petersburg.

Mancini sempat memegang Timnas Italia pada 2018 dan membawa negaranya juara Euro 2020. Dia kemudian diangkat jadi pelatih Arab Saudi pada 2023.

Di Al Sadd, Mancini punya skuad yang boleh dibilang kelas satu di liga termasuk Roberto Firmino yang sukses di Liverpool dan Al Ahli. Al Sadd adalah tim tersukses di Qatar dengan 18 gelar juara liga.



Simak Video "Video: Mancini Dipecat Arab Saudi Gegara Boncos di Kualifikasi Piala Dunia"

(mrp/nds)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork