5 Rumor Transfer MU: Incar Bek hingga Striker

Menurut Manchester Evening News, MU menaruh minat pada Giorgio Scalvini. Bek 20 tahun itu kini merumput di Atalanta, dengan potensi transfer mencapai 34 juta paun. Foto: Getty Images/Paolo Bruno
Sport menyebut bahwa bek kiri Barcelona Alejandro Balde menjadi target prioritas Man United. Tapi MU harus bersaing dengan Chelsea dan Manchester City. Foto: AP/Dave Thompson
Di lini tengah, MU dikaitkan dengan gelandang Bayern Munich Joshua Kimmich. The Sun menyebut MU berpotensi menghadapi persaingan dari Barcelona, Man City, dan Liverpool. Foto: REUTERS/ANGELIKA WARMUTH
Man United juga masih santer dikaitkan dengan striker Bologna Joshua Zirkzee. Sport1 menyebut, MU amat berambisi menggaet pemain 22 tahun yang dibanderol sekitar 26 juta paun tersebut. Foto: AP/Luca Bruno
MU sendiri disebut-sebut bisa kehilangan bek tengah Raphael Varane bulan Januari nanti. L'Equipe mengklaim Varane siap pindah ke Lens, sedangkan Sport menyebut Real Madrid dan Bayern sebagai klub yang turut meminatinya. Foto: AP/Jon Super