Pada pertandingan Torabika Soccer Championship (TSC) yang dihelat di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Minggu (30/10/2016), Persela menang dengan skor tipis: 3-2. Kemenangan tersebut sangat berarti buat Persela Lamongan, sebab tambahan tiga poin tersebut membawa mereka naik dari dasar klasemen.
Persela langsung menggedor pertahanan PS TNI sejak awal babak pertama. Pada menit ke-12, Persela pun membobol gawang PS TNI yang dijaga oleh Ravi Murdianto. Gol tersebut dicetak oleh Steven Andersen Imbiri.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Persela kemudian menggandakan keunggulan pada menit ke-37. Tim berjuluk 'Laskar Joko Tingkir' tersebut unggul 2-0 lewat gol Dendy Sulistyawan usai menanfaatkan umpan dari Saddil Ramdani.
Di babak kedua, kedua kesebelasan saling berbalas serangan. Namun, berulang kali pula serangan yang dibangun kedua tim kandas di pertahanan lawan masing-masing.
Pada menit ke-70 barulah Coelho berhasil mencetak gol ketiga Persela. Kendati begitu, PS TNI tidak patah arang. Pada menit ke-78, pemain depan PS TNI, Aldino Herdianto, berhasil memperkecil skor menjadi 1-3. Lalu, berselang 7 menit, Aldino mencetak gol keduanya pada laga ini.
Kendati begitu, tidak ada gol tambahan lagi tercipta. Dengan tambahan 3 poin, Persela kini berada di posisi ke-16 dengan nilai 24. Sedangkan PS TNI berada di posisi ke-17 dengan nilai 22.
Pada laga lainnya di Stadion Manahan, Solo, Persija, yang kalah dominan dari PBFC, takluk 0-2. Dalam catatan statistik situs resmi TSC, Persija hanya melepaskan 7 tembakan sepanjang laga dengan 1 di antaranya mengarah tepat sasaran. Sementara PBFC melepaskan 13 tembakan dengan 8 tepat sasaran.
Bagi Persija, ini adalah kekalahan ke-12 musim ini. Gol-gol dari Edilson Tavares di menit ke-10 dan Rifal Ansori pada menit ke-90, membuat 'Macan Kemayoran' tertahan di posisi ke-14 dengan nilai 26.
Sedangkan PBFC berada di posisi ketujuh dengan koleksi nilai 39. Mereka tertinggal 10 angka dari pemuncak klasemen saat ini, Arema Cronus.
(roz/mfi)











































