Dalam pertandingan di Paju Public Stadium, Korea Selatan, Kamis (2/11/2017) pagi WIB, Indonesia menang 5-0 atas Timor Leste. Semua gol di laga itu tercipta di babak kedua.
Pemain pengganti, Saddil, yang menjadi pencetak gol pertama Garuda Muda di pertandingan itu. Tendangan jarak jauhnya lima menit setelah restart membuat permainan timnas U-19 kian lepas.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Saddil pun bersyukur atas kemenangan atas Timor Leste ini. Dia pun menegaskan bahwa fokus Timnas U-19 kini langsung tertuju ke laga selanjutnya melawan Korea Selatan, Sabtu (5/11/2017).
"Bersyukur mampu menang di laga kedua lawan Timor Leste dan saya membuka kran gol untuk kemenangan besar Indonesia. Timor Leste kami akui menyulitkan kami terutama di babak pertama," ujar Saddil dalam rilis yang diterima detikSport.
"Selanjutnya kami fokus melawan Korea. Mohon doa dan dukungannya kepada warga Indonesia agar kami selalu bermain konsisten, fokus, dan maksimal," kata pemain Persela Lamongan itu.
(ads/cas)











































