Persikabo 1973 sudah tiba di Yogyakarta untuk melakoni Liga 1 2022. Semua pemain dibawa, kecuali duo Timnas Indonesia yakni Andi Setyo dan Syahrul Trisna.
Laskar Padjadjaran datang ke Yogyakarta dengan jalur darat via kereta api dan tiba, Sabtu (3/12/2022). Lanjutan Liga 1 akan digelar mulai Senin (5/12), dengan Persikabo dijadwalkan memainkan laga melawan PSM Makassar, pukul 15.30, WIB.
Kembalinya kompetisi disambut dengan gembira oleh Persikabo. Kompetisi yang sudah vakum selama dua bulan lebih akhirnya bakal dilanjutkan lagi.
"Kami telah tiba di Yogyakarta tadi malam. Kami membawa seluruh pemain untuk enam pertandingan di Yogyakarta dan Jawa Tengah. Kecuali dua pemain yang di timnas yaitu Andi Setyo dan Syahrul Trisna," kata Pelatih Persikabo Djadjang Nurdjaman, dalam pernyataan yang dirilis klub.
"Terkait lanjutan Kompetisi ini, tentu itu kabar baik bagi kami. Kami di Persikabo 1973 bersyukur kompetisi yang tertunda kembali dilanjutkan. Saya atas nama keluarga besar Persikabo 1973 mengucapkan terima kasih kepada pihak terkait yang sudah berkenan mengizinkan kompetisi kembali dilanjutkan," ujarnya menambahkan.
Lanjutan Liga 1 akan digelar dengan sistem terpusat sampai akhir putaran pertama. Lima venue ditunjuk yakni Stadion Manahan, Stadion Moch Soebroto, Stadion Jatidiri, Stadion Maguwoharjo, dan Stadion Sultan Agung.
Terkait pemilihan sistem sentralisasi itu, Persikabo tidak terlalu mempermasalahkan. Yang penting kompetisi bisa lanjut, apalagi PT Liga Indonesia Baru (LIB) mau Liga 1 kembali home dan away pada putaran kedua.
"Semoga jalannya kompetisi nanti, berjalan sesuai dengan harapan semua pihak, lebih baik dari sebelumnya baik dari pelaksanaan maupun pencapaian. Mohon doanya kepada masyarakat Bogor, agar perjuangan kami di Yogyakarta berjalan lancar dan sesuai dengan yang kita harapkan," tutur Djadjang Nurdjaman.
"Alhamdulillah, apa yang kami tunggu selama ini menemui titik terang. Lanjutan kompetisi resmi digulirkan kembali, dan tentunya hal ini sangat kami syukuri. Kami kembali kelapangan untuk bermain layaknya seorang atlet," ucap striker Persikabo Yandi Sofyan, menimpali.
(aff/rin)