Tottenham Gaet Top Skorer Liga Belanda

Tottenham Gaet Top Skorer Liga Belanda

Andi Abdullah Sururi - Sepakbola
Selasa, 12 Jul 2016 17:54 WIB
Foto: AFP PHOTO / APA / GEORG HOCHMUTH
London - Tottenham Hotspur melakukan pembelian penyerang di awal bursa transfer musim panas ini. Yang mereka pilih adalah top skorer Liga Belanda musim lalu, Vincent Janssen.

Pemain berusia 22 tahun itu sudah resmi menjadi anggota The Lilywhites, karena sudah diumumkan melalui situs resmi klub London utara tersebut hari Selasa (12/7) ini.

Tidak disebutkan berapa nilai transfer di antara Tottenham dan klub AZ Alkmaar, namun si pemain diikat kontrak sampai 2020. Rumornya, deal tersebut bernilai 20 juta euro, setelah AZ menolak pinangan pertama Spurs yang "cuma" sebesar 14 juta euro.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Twitter: @Spurs_ID

Janssen baru tampil di level Eredivisie setelah direkrut AZ pada musim panas 2015. Sebelumnya ia dua musim memperkuat Almere City dan bermain di divisi dua Liga Belanda.

Hebatnya, pada musim pertamanya di AZ, ia langsung menjulang dengan mencetak 27 gol dari 37 pertandingan, dan menjadi pencetak gol terbanyak liga.

Selain itu ia juga dianugerahi Johan Cruyff Trophy, sebagai penghargaan tertinggi untuk pemain muda terbaik di Liga Belanda – musim sebelumnya dimenangi Memphis Depay yang saat ini memperkuat Manchester United.

Penyerang dengan tinggi badan 180 cm itu juga berhasil mendapatkan tempat di timnas Belanda. Ia memperoleh debutnya pada akhir Maret 2016, dan sejauh ini sudah mengoleksi lima caps dan mendulang tiga gol.

Janssen, yang ibunya bernama Anna Maria Theodora Petra Verstappen, dan merupakan atlet renang loncat indah legendaris Belanda, peraih tiga medali emas Olimpiade, akan menambahkan opsi penyerangan buat Tottenham. Sebab, sebelumnya pelatih Mauricio Pochettino hanya memiliki Harry Kane sebagai penyerang murni yang mumpuni.

(a2s/raw)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads