Liverpool Lepas Marko Grujic ke FC Porto

Randy Prasatya - detikSepakbola
Rabu, 21 Jul 2021 00:01 WIB
Liverpool lepas Marko Grujic ke FC Porto. (Foto: Getty Images/Fran Santiago)
Jakarta - Marko Grujic tak kunjung mendapat tempat di Liverpool. Gelandang berusia 25 tahun itupun kini sudah resmi dijual ke Porto.

Grujic adalah pembelian pertama Juergen Klopp sejak membesut Liverpool. The Reds kala itu membeli Grujic dari Red Star Belgrade pada Januari 2016.

Pemain asal Serbia itu tak banyak kesempatan bermain untuk Liverpool. Total Grujic tampil 16 kali untuk Liverpool dan mencetak satu gol di semua kompetisi.

Kesulitan menembus skuad utama Liverpool membuat Grujic harus rela dipinjamkan ke berbagai klub. Terakhir adalah Porto, yang kemudian berani untuk membeli secara permanen dari Liverpool.

s Marko Grujic in actionReuters / Phil NobleLivepicEDITORIAL USE ONLY. No use with unauthorized audio, video, data, fixture lists, club/league logos or "live" services. Online in-match use limited to 45 images, no video emulation. No use in betting, games or single club/league/player publications. Please contact your account representative for further details." title="Marko Grujic" class="p_img_zoomin" />Marko Grujic saat masih berkostum Liverpool. Foto: Reuters/Phil Noble

"Marko Grujic hari ini telah memastikan kepindahan permanen ke FC Porto," tulus pernyataan Liverpool di situs resmi klub.

"Semua orang di Liverpool FC berterima kasih kepada Marko atas kontribusinya kepada klub dan mendoakan yang terbaik untuk kariernya di masa depan."

Grujic sebelumnya sempat bergabung dengan skuad Liverpool di pemusatan latihan baru-baru ini. Dia kemudian langsung terbang ke Portugal setelah kesepakatan kontrak tercapai.

"Saya sangat senang. Saya melakukan segalanya untuk bisa kembali ke FC Porto dan saya sangat senang hari ini telah tiba. Klub mencapai kesepakatan dan kembali ke FC Porto adalah hal terpenting bagi saya, karena saya merasa sangat baik di sini musim lalu," kata Grujic seperti dikutip dari situs resmi Porto.

"Saya merasakan atmosfer yang fantastis antara klub dan fans. Tentu saja saya tahu bahwa FC Porto adalah klub hebat, sejarah hebat yang dimilikinya dan banyak trofi yang telah dimenangkannya."

"Sejak hari pertama saya meninggalkan FC Porto, saya menerima pesan dari penggemar yang meminta saya untuk kembali. Mereka menunjukkan banyak kasih sayang dan memberi saya banyak dukungan, sesuatu yang tidak bisa saya abaikan," tegasnya.

Gujic pada musim lalu tampil 36 kali untuk Porto di semua ajang. Dia sukses membantu klub memenangi Piala Liga Portugal.



Simak Video "Video: Sederet Fakta Mobil Tabrak Fans Liverpool Lukai 50 Orang"


(ran/bay)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork