Julian Alvarez Bawa Man City Unggul atas Chelsea di Babak I

Putra Rusdi K - detikSepakbola
Minggu, 21 Mei 2023 22:50 WIB
Man City unggul 1-0 atas Chelsea di babak pertama (Foto: AFP via Getty Images/OLI SCARFF)
Manchester -

Manchester City unggul 1-0 atas Chelsea di babak pertama. Gol The Citizens lahir lewat sepakan Julian Alvarez.

Man City vs Chelsea dalam lanjutan Liga Inggris berlangsung di Etihad Stadium Minggu (21/5/2023) malam WIB. The Citizens yang sudah memastikan meraih juara Liga Inggris banyak mencadangkan pilar utamanya. Sementara, The Blues tampil dengan skuad inti di laga ini.

Meski begitu, Man City mampu mendominasi sejak menit awal laga. Serangan mereka mampu berbuah gol di menit ke-12.

Gol!!! Bermula dari kesalahan umpan Wesley Fofana, Cole Palmer yang mendapatkan bola langsung menyodorkannya ke Julian Alvarez. Alvarez melepas sepakan mendatar ke pojok kanan gawang yang tak terbendung Kepa Arrizabalaga.

Pada menit ke-24, Chelsea hampir saja menggandakan keunggulan. Palmer yang menusuk dari sisi kiri berusaha melepas bola ke tiang jauh. Trevoh Chalobah menyelamatkan Si Biru usai bisa membuang bola yang menuju ke gawang.

Phil Foden juga sempat memiliki kesempatan lewat sepakan chipnya. Usahanya belum berbuah hasil karena bola masih melebar.

Chelsea perlahan mulai bisa lepas dari tekanan Man City memasuki pertengahan babak pertama. Raheem Sterling mengancam kala mendapat umpan terobosan dari Kai Havertz. Stefan Ortega tampil gemilang menyelamatkan gawang Man City menggunakan kakinya.

Peluang emas didapat Chelsea di menit ke-35. Conor Gallagher terbebas di depan gawang menyundul umpan silang Lewis Hall. Tiang gawang tapi menggagalkan usaha Gallagher bikin gol.

Tak ada gol tambahan hingga turun minum. Skor 1-0 untuk Man City menutup babak pertama.

Susunan Pemain

Manchester City: Stefan Ortega; Kyle Walker, Manuel Akanji, Aymeric Laporte, Sergio Gomez; Rico Lewis, Kalvin Phillips, Phil Foden; Riyad Mahrez, Julian Alvarez, Cole Palmer.

Chelsea:Kepa Arrizabalaga; Trevoh Chalobah, Thiago Silva, Wesley Fofana; Cesar Azpilicueta, Enzo Fernandez, Ruben Loftus-Cheek, Lewis Hall; Conor Gallagher; Kai Havertz, Raheem Sterling.



Simak Video "Video: Ekspresi Murung Pemain Man City Usai Ditahan Imbang Southampton"

(pur/pur)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork