Berikut prediksi Arsenal Vs Liverpool, big match Liga Inggris Premier League pada hari Minggu (4/2/2024) malam WIB. Kedua tim diyakini sama-sama bikin gol.
Arsenal vs Liverpool akan dimainkan pada pukul 23.30 WIB nanti malam. Kedua tim kini terlibat dalam persaingan di tiga besar klasemen Liga Inggris.
Untuk sementara Liverpool masih bercokol di posisi teratas klasemen Liga Inggris dengan 51 poin dari 22 laga, unggul lima angka dari Manchester City di posisi kedua walaupun baru memainkan 21 pertandingan.
Sementara itu Arsenal sekarang berada di posisi ketiga klasemen Liga Inggris dengan raihan 46 poin dari 22 pertandingan yang dilakoni sejauh ini.
Prediksi Arsenal Vs Liverpool dari Chris Sutton
Mantan striker Premier League Chris Sutton meyakini bahwa laga bakal berlangsung sengit. Liverpool disebutnya sedang tampil prima sedangkan Arsenal juga sama okenya.
"Kita sudah melihat betapa sengitnya duel di antara kedua tim itu ketika mereka berhadapan sebelumnya di musim ini, dan the Gunners gagal memaksimalkan banyak peluang ketika Liverpool datang ke Emirates di Piala FA bulan lalu."
"Skuad Mikel Arteta masih kerepotan mengisi sektor penyerang tengah tapi, kali ini, menurutku mereka bakal mampu menyelesaikan sejumlah peluang yang mereka dapatkan," sebut Sutton di BBC.
Sehubungan dengan itu, Chris Sutton memprediksi Arsenal Vs Liverpool bakal menghadirkan skor 2-1. Ia menjagokan tuan rumah Meriam London yang menjadi pemenang.
"Aku masih tidak yakin sepenuhnya kenapa menjagokan Arsenal menang, karena Liverpool juga akan bikin gol. Tapi the Gunners sudah pasti lebih butuh poin dan menurutku mereka akan mengerahkan usaha yang cukup untuk menang."
Prediksi Arsenal Vs Liverpool dari Robbie Savage
Robbie Savage, mantan pemain Premier League lain, juga memprediksi laga Arsenal Vs Liverpool bakal berlangsung sengit dan menghadirkan gol dari kedua belah tim. Tapi untuk hasil akhirnya, Savage menjagokan the Reds.
"Ini sebuah laga besar di Emirates. Rekam jejak Liverpool di Emirates sangatlah bagus. Mereka menang empat kali dalam lima lawatan terakhir ke Emirates di seluruh ajang," sebut Savage di PlanetSport.
"Hasil tandang mereka juga luar biasa. Dari 22 lawatan di seluruh ajang, mereka cuma kalah tiga kali. Ini akan menjadi laga luar biasa."
"Bakal ada gol-gol. Aku akan menjagokan kemenangan tandan bagi Liverpool, 2-1," tuturnya.
detikers lebih sepakat dengan prediksi Sutton atau Savage untuk laga Arsenal vs Liverpool?
(krs/yna)