×
Ad

Spurs Pastikan James Maddison Cedera ACL

Okdwitya Karina Sari - detikSepakbola
Kamis, 07 Agu 2025 20:15 WIB
Bintang Tottenham Hotspur James Maddison dipastikan mengalami cedera lutut parah. (Foto: Getty Images/Chung Sung-Jun)
London -

Jelang bergulirnya Liga Inggris 2025/2026, Tottenham Hotspur malah apes. Tottenham mengumumkan, James Maddison mengalami cedera ACL (anterior cruciate ligament).

Cedera itu didapat Maddison dalam hasil imbang 1-1 melawan Newcastle United pada laga pramusim di Seoul, Korea (3/8/2025). Maddison hanya bermain sekitar 10 menit usai masuk sebagai pengganti di babak kedua.

Manajer Tottenham Thomas Frank mengungkapkan bahwa Maddison mengalami cedera di lutut yang sama, yang memaksanya absen di final Liga Europa 2024/2025.

James Maddison dijadwalkan menjalani prosedur operasi dalam waktu dekat. Cedera ACL sendiri biasanya memakan waktu pemulihan berbulan-bulan, sehingga Maddison akan absen di sebagian besar musim baru.

"Kami bisa memastikan bahwa James Maddison akan dioperasi karena perobekan ACL di lutut kanannya. Operasi dia akan dilakukan dalam beberapa hari ke depan, dan menyusul hal itu, James akan kemudian memulai rehabilitasi dengan tim medis kami," bunyi keterangan di laman resmi Tottenham.

Cedera lutut parah yang dialami Maddison tentu saja jadi pukulan berat bagi the Lilywhites. Gelandang internasional Inggris itu merupakan salah satu penampil terbaik Spurs di musim lalu dengan torehan 12 gol dan 11 assist dalam 45 penampilan di seluruh kompetisi.

Tottenham Hotspur akan melakoni laga pramusim terakhir dengan melawat ke Bayern Munich malam ini. Spurs mesti tampil di laga kompetitif pertama kontra PSG di Piala Super Eropa (13/8), kemudian membuka Premier League dengan menjamu Burnley tiga hari berikutnya.



Simak Video "Video Joao Pedro Kunci Kemenangan Chelsea Atas Tottenham"

(rin/aff)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork