Winger veteran Inter Milan Ivan Perisic dikabarkan merapat ke Chelsea. Perisic sedang menjalani bulan-bulan terakhir di kontraknya.
Meski usianya sudah mencapai 33 tahun, Perisic masih menunjukkan performa yang cukup oke di musim ini. Perisic telah membuat 47 penampilan untuk Nerazzurri di seluruh kompetisi dengan sumbangan sembilan gol dan delapan assist.
Sebanyak empat gol dibukukan Perisic dalam empat pertandingan terakhir Inter. Sepasang gol dijaringkan Perisic ke gawang Juventus pada final Coppa Italia untuk memastikan La Beneamata tampil sebagai juara dengan kemenangan 4-2.
Baca juga: Perisic: Mana Kontrak Baruku, Inter? |
Usai pertandingan, Perisic menunjukkan ketidakpuasannya dengan Inter Milan terkait masa depannya. "Aku tidak tahu apa yang akan terjadi terkait perpanjangan kontrakku dengan Inter," ucap dia.
"Namun anda tidak bisa menangani situasinya seperti ini dengan pemain-pemain penting... anda tidak bisa menunggu sampai akhir," sembur Perisic.
Inter Milan diyakini tidak rela kehilangan Perisic. Namun, tawaran kontrak dari Inter berupa gaji sebesar 4,5 juta euro plus bonus dengan durasi kontrak selama dua tahun masih di bawah kemauan Perisic. Si pemain sendiri dilaporkan menuntut kontrak tiga tahun dengan gaji yang sedikit lebih tinggi.
Kini Inter mesti bersiap ditinggal Ivan Perisic. Pesepakbola Kroasia itu kini justru merapat ke Inggris.
Sport Mediaset mengabarkan, Perisic malah sudah menjalin kesepakatan pribadi untuk bergabung Chelsea secara gratis di musim panas nanti. Kepindahan finalis Piala Dunia 2018 itu ke Stamford Bridge disebut hanya tinggal menuntaskan sejumlah detail dan tes medis saja.
Ivan Perisic telah berkostum Inter Milan selama enam musim. Perisic telah dimainkan lebih dari 250 kali dengan torehan 54 gol dan 48 assist dan memenangi tiga trofi, termasuk Scudetto 2020/2021 di bawah arahan Antonio Conte.
Simak Video "Video Heboh Skandal Inter Milan!"
(rin/nds)