Lahm Ingin Menangi Treble Bersama Guardiola

Lahm Ingin Menangi Treble Bersama Guardiola

Lucas Aditya - Sepakbola
Selasa, 19 Jan 2016 11:43 WIB
Foto: Lintao Zhang
Munich - Kapten Bayern Munich, Philipp Lahm, mempunyai misi untuk meraih prestasi tinggi bersama Josep Guardiola. Dia membidik raihan treble bersama pelatih Spanyol itu.

Guardiola akan pergi dari Bayern di akhir musim ini. Kontraknya memang akan berakhir pada bulan Juni nanti, Bayern pun sudah menunjuk Carlo Ancelotti sebagai pelatih baru.

Selama menangani Bayern, Guardiola dinilai masih belum mampu memenuhi ekspektasi tinggi untuk berprestasi tinggi di Eropa. Tapi, dia baru bisa menjadi juara di level domestik.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Di musim ini, Bayern masih mempunyai kesempatan untuk menjadi juara di tiga ajang. Di Bundesliga mereka masih memimpin klasemen, sementara di DfB Pokal mereka sudah menjejak babak perempatfinal.

Sementara di Liga Champions, Bayern melaju ke babak 16 besar. Mereka akan berebut tiket ke perempatfinal melawan wakil Italia, Juventus.

"Baru ada satu tim asal Jerman yang memenangi trebel karena suatu alasan. Tapi di Qatar, kami mempunyai kondisi untuk bersiap dengan cara yang paling bagus," kata Lahm di Soccernet.

"Ini masih Januari dan di bulan Mei hadiahnya akan dibagikan. Tentu saja akan sempurna Andai bisa puluang dengan tiga gelar juara di saat teraakhir Guardiola. Kami semua mempunyai muisi itu," imbuhnya. (cas/fem)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads