Ancelotti: Siapa Bilang Costa Tak Bahagia di Bayern?

Ancelotti: Siapa Bilang Costa Tak Bahagia di Bayern?

Mohammad Resha Pratama - Sepakbola
Selasa, 07 Feb 2017 09:13 WIB
Foto: REUTERS/Thilo Schmuelgen
Munich - Douglas Costa dikabarkan bakal hengkang akhir musim ini menyusul kondisnya di Bayern Munich saat ini. Tapi pelatih Carlo Ancelotti membantah.

Winger Brasil itu didatangkan Bayern dari Shakhtar Donetsk pada musim panas 2015-16. Di bawah arahan Pep Guardiola, Costa bersinar dengan menceploskan tujuh gol dan 18 assist dalam 43 penampilan di seluruh kompetisi.

Namun, Costa didatangkan saat itu karena Bayern dipusingkan dengan kondisi Arjen Robben dan Franck Ribery yang kerap bergantian dibebat cedera. Walhasil Bayern pun kehilangan kekuatan dari sisi sayap yang kerap jadi andalan mereka.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Maka wajar ketika Robben dan Ribey mulai fit serta rutin bermain lagi, Costa pun kehilangan tempatnya di tim inti musim ini. Dari 19 pertandingan di seluruh kompetisi, Costa jadi starter 11 kali dan hanya bikin empat gol serta empat assist.

Kondisi ini lantas sudah membuat masa depan Costa dispekulasikan menyusul ketertarikan beberapa klub Spanyol dan Inggris kepadanya. Costa sendiri tak menutup kansnya untuk pergi dari Allianz Arena akhir musim ini.

[ Baca juga: Douglas Costa Bisa Tinggalkan Bayern di Akhir Musim ]

Tapi Ancelotti buru-buru membantah kabar tersebut seraya menegaskan bahwa Costa tak masalah dengan sistem permainan saat ini dan siap membantu tim kapanpun dibutuhkan.

"Saya tidak membaca wawancara apapun, tapi saya langsung bicara dengannya. Dia sangat senang bermain di sini," ujar Ancelotti seperti dikutip Soccerway.

"Ketika pemain sedang merasa senang atau sedih, pastinya agen akan langsung menekan klub, ingin lebih terlibat di dalamnya," sambungnya.

"Saya berhubungan langsung dengan pemain. Dia ingin bertahan di sini, dia ingin bermain, dan itu janji saya. Saya rasa pernyataan itu datang dari agen, bukan pemainnya," tutupnya.


(mrp/mrp)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads