Dortmund Lagi-Lagi Comeback!

Dortmund Lagi-Lagi Comeback!

Yanu Arifin - Sepakbola
Minggu, 11 Nov 2018 11:39 WIB
Borussia Dortmund menang 3-2 atas Bayern Munich di laga bertajuk Der Klassiker. (Foto: Leon Kuegeler/Reuters)
Jakarta - Borussia Dortmund memenangi Der Klassiker kontra Bayern Munich, meski sempat tertinggal. Die Borussen lagi-lagi melakukan comeback.

Bertanding di Signal Iduna Park, Minggu (11/11/2018) dini hari WIB, Dortmund menang 3-2 atas Bayern. Meski begitu, tuan rumah sempat tertinggal dua kali dari Bayern.

Dua kali ketertinggalan itu dialami usai gawangnya dua kali dibobol Robert Lewandowski. Marco Reus yang mampu terus menyamakan skor, sebelum akhirnya Paco Alcacer memastikan tiga angka untuk Dortmund.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kemenangan itu membuat Dortmund memimpin klasemen Bundesliga dengan 27 poin, unggul tujuh angka dari Bayern di posisi tiga. Namun selain kian menjauh, ada catatan apik ditorehkan Dortmund.




Kemenangan atas Bayern itu menegaskan status Dortmund sebagai raja comeback musim ini. Seperti dilansir situs resmi Bundesliga, lima kali sudah tim asuhan Lucien Favre itu terhindar dari kekalahan meski sempat tertinggal lebih dulu dari sang lawan.

Bayern adalah tim kelima yang mana gagal menang atas Dortmund meski sempat memimpin lebih dulu. Sebelumnya ada RB Leipzig, Bayer Leverkusen, Hoffenheim, dan Augsburg, yang juga gagal mengalahkan Dortmund kendati bisa unggul duluan.

Menghadapi Leipzig (26/8), Dortmund berbalik menang 4-1 setelah tertinggal 0-1. Sementara keunggulan 1-0 Hoffenheim pada (22/9) sirna usai Dortmund mampu mengakhiri laga menjadi 1-1.




Leverkusen juga harus gigit jari kontra Dortmund (29/9). Sempat unggul 2-0 hingga istirahat atas tamunya kala itu, gawangnya malah berbalik dibobol empat kali pada babak kedua, sehingga berbalik kalah 2-4.

Dan Augsburg juga gagal menumbangkan Dortmund, kendati sempat unggul dua kali pada 6 Oktober lalu. Di akhir laga, Augsburg pulang dari Signal Iduna Park dengan kekalahan 3-4.

So, sudah pantaskah Dortmund disebut raja comeback musim ini?




Tonton juga video 'Dortmund di Mata Simeone: Spektakuler!':

[Gambas:Video 20detik]

Dortmund Lagi-Lagi Comeback!
(yna/raw)

Hide Ads