Tampil di stadion mini Foietes yang berkapasitas 6000 penonton, Rabu (29/10/2008) dinihari WIB, Barca menang lewat gol tunggal Bojan Krkic di awal babak kedua.
Kemenangan ini, yang merupakan kemenangan beruntun kesembilan di berbagai kompetisi, memudahkan langkah Barca ke babak perdelapan final. Untuk bisa lolos, skuad besutan Pep Guardiola itu hanya butuh hasil seri pada laga leg kedua di Nou Camp tiga pekan mendatang.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Jadwal lainnya mempertemukan Portugalete dari divisi Tercera, alias tim divisi empat Spanyol, dengan pimpinan klasemen Valencia besok. Sementara Real Madrid akan menghadapi tim divisi tiga Real Union besok lusa.
Susunan Pemain:
Benidorm: Caballero, Eloy (Urraka 57), Dani Guillen, Bardal, Morcillo, Ruano, Flavio, Castell (Chupe 68), Javi Moreno, Moncho, Loro (Fran 80)
Barcelona: Pinto, Silvinho, Pique, V Sanchez, Alves, Abidal, Yaya Toure, Sergio B (Abraham 85), Hleb, Caceres, Bojan
(ian/roz)