Debut yang Menyenangkan untuk Keylor Navas

Debut yang Menyenangkan untuk Keylor Navas

- Sepakbola
Rabu, 24 Sep 2014 10:39 WIB
Debut yang Menyenangkan untuk Keylor Navas
Real Madrid via Getty Images/Helios de la Rubia
Madrid - Keylor Navas akhirnya mendapatkan kesempatan untuk melakoni debutnya di Real Madrid. Debut ini akhirnya menjadi debut yang menyenangkan karena Madrid menang telak dan Navas tampil cukup oke.

Navas tampil sebagai starter saat Madrid menjamu Elche di Santiago Bernabeu, Rabu (24/9/2014) dinihari WIB. Inilah kali pertama kiper asal Kosta Rika itu tampil pada laga kompetitif sejak direkrut Madrid dari Levante di bursa transfer musim panas. Pada laga-laga sebelumnya, dia cuma jadi cadangan karena pelatih Carlo Ancelotti memainkan Iker Casillas di bawah mistar.

Navas relatif tak mendapatkan ujian serius pada laga melawan Elche. Penjaga gawang berusia 27 tahun itu tercatat 22 kali menyentuh bola, membuat 15 operan dengan tingkat akurasi 87 persen, dan membuat dua penyelamatan. Whoscored memberi ponten 6,7 untuk Navas.

Navas kebobolan satu gol pada laga ini setelah dia tak mampu menggagalkan penalti Edu Albacar. Namun, Madrid kemudian membalas penalti itu dengan lima gol secara beruntun untuk membungkam Elche 5-1.

"Bermain di stadion ini adalah sebuah keistimewaan. Ini adalah sesuatu yang sangat spesial dan selalu saya inginkan. Anda harus siap ketika Anda dibutuhkan dan membantu rekan-rekan setim Anda," ujar Navas di situs resmi Madrid.

"Saya berharap memiliki karier yang panjang di Real Madrid dan meraih hal-hal besar," tambahnya.

"Saya malam ini keluar sebagai orang yang bahagia karena tim menang. Kami meraih poin dan kami harus terus seperti ini," kata Navas.

Terkait persaingannya dengan Casillas, Navas bertekad terus bekerja keras dalam latihan dan main bagus saat mendapatkan kesempatan main.

"Saya tenang. Kami semua ingin main. Saya belajar banyak di tim ini. Hari ini saya mencatat langkah yang sangat spesial dalam karier saya," tuturnya.

"Anda harus bekerja keras di setiap sesi latihan agar pelatih sulit membuat keputusan. Casillas punya rekam jejak yang sangat impresif di Real Madrid," kata Navas.

Pada pertandingan selanjutnya, Madrid akan berhadapan dengan Villarreal di kandang lawan, Sabtu (27/9/2014) mendatang. Ancelotti belum memutuskan siapa yang akan mengawal gawang Madrid, apakah Casillas atau Navas.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kami tak boleh kehilangan intensitas kami pada Sabtu mendatang melawan Villarreal. Saya berharap kami bisa menang, kembali ke Madrid dengan tiga angka, dan memikirkan soal pertandingan tandang pertama di Liga Champions," kata Navas.

(mfi/din)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads