Madrid menggasak Getafe dengan skor 4-1 dalam laga di Santiago Bernabeu, Sabtu (5/12/2015) malam WIB. Benzema mencetak dua gol dalam pertandingan itu, sementara Bale dan Ronaldo sama-sama mencetak satu gol.
Dikutip dari Marca, ini adalah kali pertama trio yang dapat julukan BBC itu seluruhnya bikin gol di satu pertandingan dalam delapan bulan ke belakang. Kali terakhir ketiganya bersama-sama bikin gol adalah pada 5 April 2015.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Di La Liga musim ini trio BBC total telah membuat 22 gol -- dari total 32 gol yang sudah dibuat El Real. Ronaldo jadi yang paling subur dengan 10 gol, lalu ada Benzema yang membuat delapan gol dan Bale dengan empat golnya.
(din/mfi)