Ronaldo tercatat sebagai pesepakbola dengan nilai transfer termahal sejak digaet Madrid dari Manchester United pada musim panas 2009. Untuk memboyong Ronaldo, Madrid harus menebus seharga 80 juta pound atau 94 juta euro.
Namun, rekor yang diukir superstar Portugal itu tidak bertahan lama. Empat tahun kemudian, bukan nama Ronaldo yang tercatat sebagai pesepakbola termahal melainkan pemain Wales, Gareth Bale.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kendati begitu, Ronaldo tetaplah bintang utama El Real. Ronaldo menjadi pendulang gol Madrid dan sudah lebih dari 300 gol dibuatnya di seluruh kompetisi.
"Real Madrid adalah sebuah klub yang begitu khawatir dengan citranya jadi ketika saya mewawancara Bale, mereka meminta kepada saya 'jangan menuliskan harga tranfers, jangan mencantumkan harga Gareth Bale di tulisan', kata jurnalis Sunday Times Jonathan Northcroft kepada BBC Radio 5.
"Alasannya adalah karena itu adalah transfer pesepakbola termahal tapi Cristiano Ronaldo tidak suka melihat ada orang lain yang punya harga lebih mahal daripada dirinya." Demikian diwartakan Sport.
Keputusan Madrid mendatangkan Bale santer dikabarkan tidak disukai Ronaldo. Meski begitu, kedua pemain tersebut menyatakan tidak ada masalah di antara mereka.
(rin/krs)











































