Atletico memetik kemenangan saat melakukan lawatan ke markas Las Palmas. Pertandingan yang berlangsung di Gran Canaria, Senin (18/1/2016) dinihari WIB, tim besutan Diego Simeone itu memetik kemenangan dengan skor tiga gol tanpa balas.
Filipe Luis menjadi pembuka gol Atletico yang dicetak pada menit 17. Dua gol lainnya dikemas oleh Griezmann di babak kedua.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Gol kedua dicetak pada menit 89, dengan skema yang nyaris sama. Lewat umpan Koke, dia bisa membobol gawang Las Palmas untuk kedua kalinya. Dengan gol ini, Griezmann tercatat mampu mencetak lima gol dalam tiga laga terakhir bersama Atletico.
Opta mencatat bahwa Griezmann menjadi pemain dengan catatan brace --mencetak dua gol dalam satu pertandingan-- terbanyak di La Liga. Dia mencetak brace sembilan kali, sama dengan raihan Lionel Messi.
Soal performa Griezmann. pelatih Atletico, Diego Simeone, ingin pemain asal Prancis itu untuk tak terus cepat berpuas diri.
"Dia sudah sangat konsisten --dari Desember sampai sekarang. Semua orang banyak memberikan pujian untuk dia. Saya tak akan menempatkan dia pada situasi di mana dia berada di antara para pemain terbaik; saya hanya meminta dia untuk tidak mendengarkan apa yang dikatakan orang-orang di luar sana, untuk melihat dirinya sendiri dan terus tumbuh," kata Simoene di As.
"Dia masih muda --dia harus bekerja keras, bahkan saat dia mempunyai talenta. Dia masih harus bekerja keras. Seiring berjalannya waktu, itu akan datang dengan sendirinya," imbuhnya. (cas/krs)











































