Soal Tim Debutan dari Kota Madrid: Leganes

Jelang Liga Spanyol 2016/2017

Soal Tim Debutan dari Kota Madrid: Leganes

Lucas Aditya - Sepakbola
Selasa, 16 Agu 2016 17:00 WIB
Foto: Twitter Leganes
Jakarta - Di Liga Spanyol 2016-17, ada satu tim debutan di kasta tertinggi kompetisi antarklub negeri matador. Tim itu adalah Leganes, yang berasal dari Madrid.

Sudah berdiri sejak 1928, Leganes banyak berkutat di kasta bawah Liga Spanyol. Klub dengan julukkan Pepineros itu harus menunggu selama 88 tahun untuk promosi ke Primera Division.

Leganes memastikan naik level dari Segunda Division setelah memetik kemenangan atas Mirandes. Di pertandingan yang berlangsung pada 4 Juni lalu, gol dari Pablo Insua di menit 48 menjadi penentu kemenangan tim yang diasuh oleh Asier Garitano.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Leganes promosi dengan menyandang status tim runner-up Segunda Division. Dua tiket lainnya diraih oleh Alaves yang menjadi juara, dan Osasuna yang meraihnya lewat jalur playoff.

Pencapaian itu lantas disambut dengan gembira oleh seluruh pendukung tim. Tim diarak dengan bus terbuka layaknya perayaan juara.

Lolosnya Leganes ini menjadi sebuah kejutan, karena merupakan salah satu tim dengan bugdet terendah di kasta kedua Liga Spanyol. Budget minim itu menjadi suatu hal yang wajar jika melihat kapasitas stadion milik mereka.

Stadion Butarque milik Leganes cuma berkapasitas 8.138 orang, bahkan kapasitas itu lebih sedikit sekitar empat ribu tempat duduk dari Stadion Tridadi, sebuah stadion di Sleman, Yogyakarta.

Minimnya budget Leganes itu juga tampak dalam aktivitas mereka di bursa transfer musim ini. Mereka memang mendatangkan empat pemain untuk memperkuat skuat, tapi semuanya dengan status pinjaman.

Adrian Marin dipinjam dari Villarreal, Unai Lopez dipinjam dari Athletic Bilbao, Ruben Perez dipinjam dari Granada, dan Alberto Brignoli dipinjam dari Juventus. Skuat mereka juga sangat ramping. Sejauh ini jumlahnya cuma 18 pemain, termasuk tiga orang penjaga gawang.

Dengan skuat ramping itu, bursa taruhan menempatkan Leganes sebagai tim favorit yang akan terdegradasi. Bet365 menempatkan mereja di koefisien 5/6, Sporting Bet di koefisien 21/20, dan 888Sport ada di koefisien 3/4.

Petualangan pertama Leganes di La Liga akan dimulai, Selasa (23/8/2016) pukul 1.00 dinihari WIB. Mereka akan melawat ke Estadio de Balaidos, untuk berduel melawan Celta Vigo. Laga itu akan menjadi perjumpaan pertama untuk keduanya.

(cas/rin)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads