Setelah Claudio Bravo dilego ke Manchester City, Ter Stegen kini tak punya pesaing untuk jadi kiper nomor satu Barcelona - setidaknya sampai Barca menuntaskan transfer Jasper Cillessen dari Ajax Amsterdam. Di akhir pekan kemarin dalam lawatan ke Athletic Bilbao, penjaga gawang asal Jerman itu berdiri di bawah mistar timnya.
Ter Stegen tampil oke dalam pertandingan tersebut dengan berhasil menjaga gawangnya bersih dari kebobolan. Laga tersebut tuntas dengan skor 1-0 untuk kemenangan The Catalans, di mana satu-satunya gol dibuat Ivan Rakitic di babak pertama.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Menurut Opta, 51 umpan sukses merupakan yang terbanyak yang pernah dibuat seorang kiper di pertandingan La Liga sejak statistik mulai dicatat (2005/2006).
1 - Ter Stegen has recorded the most passes (62) and the most passes completed (51) of any goalkeeper in a La Liga game (05/06). Update.
β OptaJose (@OptaJose) August 28, 2016
Marca juga mencatat kalau di pekan kedua La Liga Primera, Ter Stegen mengalahkan 185 pemain outfield dalam hal jumlah umpan yang dilepaskan. Dari grafis di bawah ini terlihat kalau umpan-umpan Ter Stegen bukan hanya diarahkan pada pemain belakang Barca saja. Dia berulang kali melepaskan umpan panjang yang juga berhasil mengarah ke sasaran.
50 - Marc-AndrΓ© Stegen has now completed 50 passes, more than any goalkeeper in a La Liga game (since 05/06). Future pic.twitter.com/C0ykGHsEoX
β OptaJose (@OptaJose) August 28, 2016
Mirror malah membuat perbandingan jumlah umpan sukses Ter Stegen dengan kiper-kiper Premier League di pekan yang sama. Pada akhir pekan kemarin kiper dengan jumlah operan sukses terbanyak adalah Shay Given (Stoke City) dan Michel Vorm (Tottenham Hotspur) dengan masing-masing 'cuma' menghasilkan 26 umpan sukses. Selanjutnya ada Adrian (West Ham United) dan Willy Caballero (Manchester City) yang menghasilkan 23 umpan sukses.
Bahkan tidak ada pemain outfield di Premier League di pekan kemarin yang punya jumlah operan sukses sebesar Ter Stegen. Kevin de Bruyne total hanya membuat 49 umpan sukses, sementara Yahon Cabaye menghasilkan 47 umpan sukses. Berturut-turut di belakangnya ada James Milner (43), Jordan Henderson (41), Alexis Sanchez (39). (din/nds)











































