Simeone: Carrasco Pemain Lengkap Bermasa Depan yang Cerah

Simeone: Carrasco Pemain Lengkap Bermasa Depan yang Cerah

Lucas Aditya - Sepakbola
Minggu, 16 Okt 2016 05:23 WIB
Simeone: Carrasco Pemain Lengkap Bermasa Depan yang Cerah
Foto: Dean Mouhtaropoulos/Getty Images
Madrid - Yannick Ferreira Carrasco mampu menunjukkan penampilan yang oke di pertandingan Atletico Madrid melawan Granada. Dia pun mendapatkan pujian dari Diego Simeone.

Saat melakoni pertandingan di Vicente Calderon, Sabtu (15/10/2016) dini hari WIB, Los Colchoneros memetik kemenangan dengan skor telak 7-1.

Dalam laga itu, Carrasco menjadi bintangnya dengan hat-trick yang dibukukan. Ini merupakan tiga gol dalam satu pertandingan pertama yang dibukukan oleh pemain asal Belgia itu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Penampilan Carrasco pun langsung dipuji oleh Simeone. Dia disebut sebagai pemain dengan kemampuan yang komplet.

"Saya sangat senang untuk Carrasco. Dia merupakan pemain yang sangat lengkap dengan masa depan yang cerah di hadapannya," kata Simeone di Soccerway.

"Dia dalam jalan untuk terus lebih baik. Kami bekerja dengannya setiap hari untuk membantu dia bermain seperti yang ditunjukkan malam ini," tambah pelatih asal Argentina itu.

(cas/rin)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads