Final Copa del Rey akan digelar pada 21 April 2018. Sevilla lolos usai menyingkirkan Leganes dengan agregat 3-1, sementara Barca selaku juara bertahan mendepak Valencia dengan agregat 3-0.
Pertemuan antara Sevilla dan Barca akan menjadi final pertama yang digelar di Wanda Metropolitano. Stadion berkapasitas sekitar 68 ribu penonton itu baru dibuka pada September 2017 sebagai markas baru Atletico Madrid.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Barca dan Sevilla sebelumnya pernah sekali bertemu di final Copa del Rey, yaitu pada musim 2015/2016. Ketika itu, Barca menang 2-0 lewat perpanjangan waktu.
Wanda Metropolitano juga telah terpilih sebagai tuan rumah final Liga Champions 2019. (mfi/raw)