Di Santiago Bernabeu, Kamis (28/2/2019) dini hari WIB, Barcelona mengalahkan Real Madrid 3-0 di leg kedua semifinal Copa del Rey. Blaugrana pun melenggang ke final, setelah di leg pertama laga berakhir 1-1.
Kemenangan itu kian spesial sebab menjadi laga ke-100 Barcelona dilatih Valverde. Ya, Valverde mencatat milestone dini hari tadi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dari 100 pertandingan, Valverde membawa Barcelona meraih kemenangan 68 kali, imbang 23 kali, dan hanya 9 kali kalah. Rekor golnya juga oke dengan melesakkan 241 gol dan kebobolan 80 kali.
Sejak melatih Barcelona, Valverde sudah menyumbang gelar LaLiga dan Copa del Rey musim lalu dan Piala Super Spanyol 2018. Musim ini, Messi dkk masih berpeluang treble menjuarai LaLiga, Copa del Rey, dan Liga Champions. (yna/ran)