Setelah kembalinya Zinedine Zidane ke Real Madrid di sepertiga akhir musim lalu, masa depan Bale memang tak menentu. Bukan rahasia lagi jika hubungan keduanya tak harmonis.
Bale berkali-kali disebut akan hengkang dari Zidane menegaskan tak lagi membutuhkannya. Beberapa klub disebut tertarik memboyongnya, termasuk Jiangsu Suning yang siap menggajinya hingga 1 juta paun per pekan.
Tapi, Madrid menolaknya dan jadilah Bale bertahan di Madrid. Usut punya usut, Bale nyatanya terus mengikuti perkembangan rumor masa depannya di media-media Eropa. Menurut Bale, lebih banyak berita bohong ketimbang fakta.
"Saya sama sekali tidak mendengarkan rumor yang ada karena mereka tidak tahu apa yang sebenarnya terjadi. Saya tidak membaca apapun, saya tidak mendengar siapapun," ujar Bale seperti dikutip Sportskeeda.
"Banyak orang yang tidak tahu keadaannya seperti apa, masalahnya seperti apa. Jadi yang mereka tulis itu tidak ada apa-apanya," sambungnya.
Cedera di lini depan Madrid menjadi berkah untuk Bale karena dia selalu jadi starter di tiga laga awal Madrid. Ada dua gol dan satu assist dibuat oleh pemain asal Wales itu.
(mrp/yna)