Eks Petinggi Madrid: Bartomeu Presiden yang Oke di Barcelona

Eks Petinggi Madrid: Bartomeu Presiden yang Oke di Barcelona

Lucas Aditya - Sepakbola
Kamis, 27 Agu 2020 12:21 WIB
Barcelona President Josep Maria Bartomeu attends a news conference at Camp Nou stadium in Barcelona, Spain October 2, 2017. REUTERS/Juan Medina
Josep Maria Bartomeu dinilai sudah menjadi presiden yang baik di Barcelona. (Foto: Juan Medina/Reuters)
Jakarta -

Posisi Presiden Barcelona, yang dijabat Josep Maria Bartomeu, sedang digugat. Eks bos Real Madrid, Ramon Calderon, menyebutnya sebagai presiden klub yang baik.

Situasi di Barcelona sedang memanas. Kedatangan Ronald Koeman di pos pelatih membuat klub Catalan itu melakukan perombakan skuad.

Luis Suarez salah satu pemain yang tak ada dalam rencana Koeman. Oleh karena itu, striker Uruguay itu diminta pergi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Mega bintang Barcelona, Lionel Messi, juga sudah berbicara dengan pelatih asal Belanda itu. Tak lama usai itu, beredar kabar keinginan pemain Argentina itu untuk meninggalkan klub.

Sosok Bartomeu pun menjadi sorotan. Apalagi, La Pulga dikabarkan mau menganulir keputusan kalau Bartomeu hengkang.

ADVERTISEMENT

Eks presiden Madrid, Calderon, memberi komentar mengena Josep Maria Bartomeu. Dia juga mengungkap suka-duka menjadi presiden klub.

"Menduduki jabatan ini sangat sulit, jauh lebih sulit dibandingkan dengan apa yang bisa dibayangkan banyak orang," kata Calderon di Omnisport.

"Ada begitu banyak kritik, namin saat semua hal berjalan baik, pujiannya ditujukan untuk para pemain dan manajer. Itu wajar bahwa presiden merupakan kambing hitam."

"Dia adalah orang yang dituduh tak mendatangkan pemain atau membiarkan pemain yang disebut para fan penting hengkang. Saya tak suka itu."

"Saya tak mempunyai informasi (untuk dianalisa dengan benar), tapi saya pikir Bartomei merupakan presiden yang bagus. Dari apa yang saya lihat dan apa yang saya ketahui mengenai dia. Saya dia merupakan presiden yang baik," dia menambahkan.

Bersama Josep Maria Bartomeu, Barcelona memenangi banyak trofi. Secara keseluruhan ada 13 piala yang dimenangi. Salah satu pencapaian Bartomeu adalah raihan treble yang diraih Barcelona pada 2014/2015.

(cas/nds)

Hide Ads