Hazard dan Coutinho yang Kucam di Madrid dan Barca

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, kucam adalah sinonimnya suram. Itulah yang menggambarkan Eden Hazard dan Philippe Coutinho di Real Madrid dan Barcelona
Eden Hazard dan Philippe Coutinho, dibeli dua tim raksasa tersebut dengan harga selangit. Eden Hazard dibeli Real Madrid dari Chelsea pada Juli 2019 seharga 115 juta euro atau setara Rp 1,9 triliun.
Philippe Coutinho dibeli Barcelona dari Liverpool pada Januari 2018 seharga 145 juta euro atau setara Rp 2,4 triliun. Sungguh, harga yang begitu mahal!
![]() |
Sayangnya, Eden Hazard dan Philippe Coutinho sejauh ini belum bisa berbicara banyak. Harganya yang selangit, belum terbayar dengan aksi-aksi brilian mereka di lapangan hijau.
Coutinho sejauh ini sudah mengemas 90 caps di seluruh ajang. Baru 23 gol dan 14 assist disumbangkannya. Malah, Coutinho yang musim lalu dipinjamkan ke Bayern Munich justru bisa tampil oke dan ikut meraih titel Liga Champions bersama raksasa Bundesliga itu.
Hazard lebih miris lagi. Sejauh ini pemain asal Belgia tersebut baru mengemas 31 caps di seluruh kompetisi. Torehannya baru tiga gol dan tujuh assist.
![]() |
Disinyalir, Eden Hazard dan Philippe Coutinho masih belum nyetel dengan gaya permainan di Spanyol. Belum lagi, keduanya juga kerap dihantam cedera sehingga harus masuk ruang operasi dan sering absen.
Maka sampai kapan, Hazard dan Coutinho terus kucam di Liga Spanyol?
Baca juga: 10 Jersey Teraneh Musim Ini, Setuju Nggak? |