Koeman: Barcelona Harusnya Dapat Penalti

Koeman: Barcelona Harusnya Dapat Penalti

Novitasari Dewi Salusi - Sepakbola
Minggu, 11 Apr 2021 10:30 WIB
Barcelonas Martin Braithwaite, right, vies for the ball with Real Madrids Ferland Mendy during the Spanish La Liga soccer match between Real Madrid and FC Barcelona at the Alfredo di Stefano stadium in Madrid, Spain, Saturday, April 10, 2021. Real Madrid won 2-1. (AP Photo/Manu Fernandez)
Ronald Koeman menilai Barcelona seharusnya dapat penalti atas pelanggaran Ferland Mendy kepada Martin Braithwaite dalam laga melawan Real Madrid (Foto: AP/Manu Fernandez)
Madrid -

Ronald Koeman menyoroti kinerja wasit usai Barcelona kalah dari Real Madrid di El Clasico. Koeman menyebut Barcelona seharusnya mendapat penalti.

El Clasico antara Madrid dan Barcelona dalam lanjutan Liga Spanyol digelar di Estadio Alfredo Di Stefano, Minggu (11/4/2021) dini hari WIB. Los Blancos menaklukkan rival abadinya itu dengan skor 2-1.

Madrid sudah unggul dua gol pada babak pertama lewat Karim Benzema dan Toni Kroos. Barcelona baru bisa membalas di babak kedua berkat gol Oscar Mingueza.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ada satu insiden yang jadi sorotan Ronald Koeman. Pelatih asal Belanda itu menilai timnya layak dapat penalti atas pelanggaran yang dilakukan Ferland Mendy kepada Martin Braithwaite di menit-menit akhir babak kedua.

"Kalau anda fans Barcelona, Anda marah, Anda tidak senang dengan beberapa keputusan wasit," ujar Koeman seperti dilansir Sport.

ADVERTISEMENT

"Pertama, saya cuma ingin bilang kalau di babak pertama kami tidak bagus, baik dalam menyerang maupun bertahan. Di babak kedua, kami membaik."

"Saya cuma meminta wasit mengambil keputusan tepat. Itu penalti dan kemudian cuma menambah empat menit injury time ketika wasit menghabiskan tiga menit (membetulkan masalah komunikasi) dengan VAR. Tapi penaltinya jelas. Ada wasit, hakim garis, VAR..."

Ronald Koeman enggan menyalahkan wasit Gil Manzano atas kekalahan Barcelona di El Clasico. Dia hanya menyayangkan kinerja Manzano yang tak menengok VAR saat insiden tersebut.

"Barca tidak kalah karena wasit, saya tidak mau sejauh itu," ucap Koeman.

"Babak pertama tidak bagus. Level tim tidak seharusnya. Kami meninggalkan ruang buat mereka melakukan serangan balik."

"Tapi ya, ada momen dalam pertandingan, menurut saya, seperti soal penalti, itu sangat jelas. Semua orang melihatnya. Itulah kenapa kita punya VAR, untuk situasi seperti ini, untuk membantu wasit."

Kalah dari Real Madrid, Barcelona kini ada di peringkat ketiga klasemen Liga Spanyol dengan 65 poin dari 30 laga. Lionel Messi dkk terpaut satu angka dari Madrid yang naik ke puncak.




(nds/rin)

Hide Ads