Atletico Vs Sevilla: Los Colchoneros ke Semifinal Copa del Rey

Atletico Vs Sevilla: Los Colchoneros ke Semifinal Copa del Rey

Mohammad Resha Pratama - Sepakbola
Jumat, 26 Jan 2024 05:00 WIB
Madrid -

Atletico Madrid berhasil melaju ke Semifinal Copa del Rey 2023/2024. Ini setelah Los Colchoneros menang 1-0 atas Sevilla.

Pada pertandingan perempatfinal yang dihelat di Civitas Metropolitano, Jumat (26/1/2024) dini hari WIB, Atletico menurukan tim terbaiknya demi menjaga kans menuju final.

Alvaro Morata dan Antoine Griezmann dipasang di lini serang dalam formasi 3-5-2. Atletico tampil dominan dengan 57 persen ball possesion dan menciptakan 11 attempts, lima di antaranya mengarah ke gawang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sevilla dipaksa lebih banyak bertahan dan melakukan serangan balik itu. Mereka cuma punya satu kali upaya tepat sasaran dari total enam percobaan dilakukan.

Meski dominan, Atletico kesulitan mencari peluang berbahaya sedari menit awal. Ketangguhan Orjan Nyland di bawah mistar Sevilla mementahkan peluang yang didapat.

ADVERTISEMENT

Atletico sebenarnya punya kesempatan unggul di babak pertama saat dihadiahi penalti pada menit ke-25. Tapi, Griezmann sebagai eksekutor gagal menunaikan tugas karena terpeleset saat menendang, sehingga bola melayang di atas mistar.

Soccer Football - Copa del Rey - Quarter Final - Atletico Madrid v Sevilla - Metropolitano, Madrid, Spain - January 25, 2024 Atletico Madrid's Antoine Griezmann misses a penalty REUTERS/Susana VeraPenalti gagal Antoine Griezmann karena terpeleset. (Foto: REUTERS/SUSANA VERA)

Setelah berimbang tanpa gol di babak pertama, Atletico menaikkan intensitas serangan untuk mencari gol secepatnya. Memphis Depay dan Angel Correa dimasukkan untuk bisa menajamkan lini depan.

Hasilnya pun tokcer karena Atletico berhasil membongkar kebuntuan pada menit ke-79 berkat Correa dan Memphis. Memphis dengan mudahnya mencocor bola umpan pendek Correa ke kotak penalti dan tidak bisa dijangkau Nyland.

MADRID, SPAIN - JANUARY 25: Memphis Depay of Atletico de Madrid scores the team's first goal during the Copa del Rey Quarter Final match between Atletico de Madrid and Sevilla FC at Civitas Metropolitano Stadium on January 25, 2024 in Madrid, Spain. (Photo by Angel Martinez/Getty Images)Gol Memphis Depay ke gawang Sevilla. (Foto: Getty Images/Angel Martinez)

Skor 1-0 bertahan hingga laga Atletico vs Sevilla selesai sehingga tuan rumah berhak melaju ke empat besar Copa Del Rey. Tiga tim lain sudah lebih dulu ada di semifinal yakni Athletic Bilbao, Real Sociedad, dan Mallorca.

(mrp/yna)

Hide Ads