Madrid menelan kekalahan saat menyambangi kandang Girona. Dalam laga yang dipentaskan di Estadi Municipal de Montilivi, Minggu (29/10/2017) malam WIB, tim asuhan Zinedine Zidane itu takluk 1-2.
Sempat unggul lebih dulu lewat Isco di babak pertama, gawang Madrid dibobol oleh Cristian Stuani dan Cristian Portu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: Isco: Madrid Belum Tamat |
Kiper Madrid, Kiko Casilla, mengangkat tangan atas gol kedua Girona itu. Portu dinilainya sudah ada dalam posisi offside saat melakukan backheel untuk menjaringkan bola.
"Kami tak mencari alasan. Kami tak banyak menciptakan peluang yang biasa kami cetak," kata Casemiro di situs resmi Madrid.
"Kami harus mengucapkan selamat kepada Girona karena mereka bermain bagus terutama di babak kedua," pemain nomor punggung 14 itu menambahkan
(cas/krs)











































