Trippier sejauh ini sudah tampil memuaskan bersama Atletico. Ia selalu diturunkan oleh pelatih Diego Simeone dalam tiga partai awal LaLiga musim ini.
Selama tiga pertandingan tersebut, tim asal ibu kota Spanyol itu sukses menyapu bersih kemenangan dan Trippier sudah menyumbang satu assist. Trippier lantas dipuji oleh publik sepakbola Spanyol.
Mengomentari kepindahannya ke Spanyol musim ini, Trippier mengklaim kalau Tottenham telah salah menjualnya. Menurutnya, Tottenham saat itu seharusnya memberikan jeda waktu istirahat kepadanya, yang tengah menjalani pemulihan cedera pangkal paha.
"Tottenham melego saya di waktu yang salah, sebab saya hanya butuh waktu empat minggu untuk pemulihan agar bisa kembali prima," ucap Trippier dikutip dari Evening Standard.Pemain berusia 28 tahun itu mengaku sebenarnya masih ingin ertahan di Tottenham Hotspur Stadium. Namun pihak klub memutuskan untuk melegonya ke Atletico.
"Hal itu sangat mengecewakan. Saya telah memberikan segalanya untuk klub dan saya mau tetap bertahan. Saya masih punya beberapa tahun untuk tinggal, tetapi segala sesuatu pasti ada alasannya."
"Seharusnya saya masih bertahan di sana, tetapi saya tidak menyesal. Saya di Atletico sekarang dan fokus menatap masa depan," tandasnya.
Bek timnas Inggris itu dijual Tottenham senllai 23 juta euro (Rp 358 miliar) dan berkostum Los Rojiblancos hingga tahun 2023.
(mrp/nds)