Tidak Cedera Bahkan Dipanggil Wales, Bale Kok Tidak Main di Madrid?

Tidak Cedera Bahkan Dipanggil Wales, Bale Kok Tidak Main di Madrid?

Adhi Prasetya - Sepakbola
Selasa, 12 Nov 2019 17:44 WIB
Misteri Gareth Bale di Real Madrid: tidak cedera tapi tidak dimainkan. Foto: Harry Trump/Getty Images
Cardiff - Gareth Bale sudah absen membela Real Madrid dalam enam pertandingan. Kondisi ini menimbulkan tanda tanya, sebab Bale terlihat sehat-sehat saja saat dipanggil oleh Timnas Wales.

Bale diketahui menderita cedera saat memperkuat Wales di ajang Kualifikasi Piala Eropa 2020 menghadapi Kroasia, Senin (14/10) lalu. Setelahnya, ia pun belum pernah diturunkan kembali oleh pelatih Madrid, Zinedine Zidane.

Soal cedera apa yang menimpa Bale, Zidane tak berkenan memberitahukan, sebab sang pemain sendiri meminta demikian. Namun eks pemain Tottenham Hotspur ini diketahui sering berlatih sendirian ketimbang bersama rekan setimnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Usai absen sebulan, Bale siap kembali merumput. Namun bukan bersama Madrid, melainkan Timnas Wales. Ia menjadi salah satu pemain yang mendapat panggilan dari manajer The Dragons, Ryan Giggs, untuk persiapan menghadapi Azerbaijan dan Hungaria di dua laga sisa Kualifikasi Piala Eropa 2020.

Dikutip dari Marca, Bale ikut berlatih secara normal sejak Senin (11/11) lalu. Terlihat tak ada porsi latihan yang berbeda antara dirinya dan pemain lain. Ia pun menunjukkan muka bahagia saat bercengkrama dengan rekan setimnya, serta sadar kamera saat tahu momen dirinya saat latihan sedang diabadikan.

Hal ini menimbulkan tanda tanya, apa benar ia cedera, atau memang Zidane sedang memarkirnya?

Sebelum melawan Eibar pada akhir pekan lalu, Zidane sempat memberikan pernyataan bahwa Bale sudah tak cedera.


"Mereka berdua (Bale dan James Rodriguez) tidak tersedia dalam tim, mereka juga tidak cedera, mereka tidak bisa tampil (melawan Eibar). Keduanya akan berangkat bersama tim nasional masing-masing, kemudian mereka memiliki 5-6 hari dan akan segera terlihat apakah mereka siap bermain atau tidak (bersama timnas)," ujar Zidane, seperti dikutip Marca, pada Jumat (8/11).

"Ini bukan keputusan teknis, saya juga belum memutuskan apakah mereka fit untuk berlatih bersama tim, mereka masih memerlukan sesuatu," katanya menambahkan.

Bale diketahui sudah dekat dengan kepindahan dari Santiago Bernabeu pada bursa transfer musim panas lalu. Bale nyaris pindah ke China, namun batal di saat-saat akhir. Meski di musim ini ia sempat tampil di enam pertandingan Liga Spanyol dan menyumbangkan dua gol, namun kini ia kembali ditepikan.





(adp/rin)

Hide Ads