Bayern Menang 100 Persen di Liga Champions, Nagelsmann Dipecat Juga

Afif Farhan - detikSepakbola
Sabtu, 25 Mar 2023 17:30 WIB
Foto: (Getty Images)
Munich -

Julian Nagelsmann dipecat Bayern Munich. Padahal, Naglesmann musim ini sedang bawa Die Roten menang terus 100 persen di Liga Champions!

Bayern Munich resmi memecat Julian Nagelsmann pada Sabtu (25/3) dini hari WIB. Kursi kepelatihan sekarang diisi oleh Thomas Tuchel.

Julian Nagelsmann sejatinya baru dikontrak Bayern Munich pada 1 Juli 2021. Pun musim lalu, pelatih berusia 35 tahun itu mampu bawa Die Roten juara Bundesliga dan Piala Super Jerman.

Musim lalu, Bayern gagal di perempatfinal Liga Champions setelah dikandaskan Villarreal dengan agregat 2-1. Musim ini di Liga Champions, Bayern sebenarnya mampu menang terus 100 persen!

Dilansir dari ESPN, Julian Nagelsmann mampu bawa Bayern Munich menang 100 persen di fase grup Liga Champions dan di babak 16 besar. Bahkan, Bayern sukses kalahkan tim-tim besar semacam Barcelona, Inter Milan, dan PSG dengan total delapan kali main dan delapan kali menang!

Bayern selanjutnya menapaki perempatfinal Liga Champions dan akan hadapi Manchester City. Andai menang, maka Bayern akan dihadapkan oleh pemenang antara Real Madrid vs Chelsea.

s Kingsley Coman celebrates scoring their first goal with teammates REUTERS/Christian Hartmann" title="PSG vs Bayern" class="p_img_zoomin" />Bayern benamkan PSG dua kali di babak 16 besar musim ini (Foto: REUTERS/CHRISTIAN HARTMANN)

Julian Nagelsmann sejatinya masih bisa jaga asa Bayern Munich untuk juarai Bundesliga (walau sedang disalip Dortmund tapi cuma selisih satu poin di puncak), Liga Champions, dan DFB Pokal.

Rekor 100 persen menang terus di Liga Champions pun nyatanya belum bikin posisi Naglesmann aman. Akhirnya, didepak juga.

--baca juga




(aff/ran)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork