Liga Europa: De Rossi Waspadai Kualitas AC Milan

Liga Europa: De Rossi Waspadai Kualitas AC Milan

Lucas Aditya - Sepakbola
Kamis, 11 Apr 2024 16:00 WIB
Soccer Football - Europa League - Round of 16 - Second Leg - Brighton & Hove Albion v AS Roma - The American Express Community Stadium, Brighton, Britain - March 14, 2024 AS Roma coach Daniele De Rossi before the match Action Images via Reuters/John Sibley
Daniele De Rossi mewaspadai AC Milan. (Foto: Action Images via Reuters/John Sibley)
Jakarta -

AS Roma akan melawan AC Milan dalam laga leg I perempatfinal Liga Europa. Kualitas Rossoneri diwaspadai oleh Giallorossi.

Di Stadion San Siro, Jumat (12/4/2024) dini hari WIB, Milan vs Roma berlangsung. I Diavolo Rosso vs I Lupi menjadi satu-satunya duel dua klub satu negara di babak delapan besar Liga Europa.

Milan mempunyai posisi lebih baik dari Roma di klasemen Liga Italia. Milan ada di urutan kedua dengan raihan 68 poin, Roma di posisi kelima dengan raupan 55 poin.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pada dua pertandingan terakhir di Serie A, Milan selalu menang atas Roma. Di kandang, Milan menang 3-1 atas Roma berkat gol dari Yacine Adli, Olivier Giroud, dan Theo Hernandez. Roma membalas sekali berkat gol dari Leandro Paredes.

Oleh karena itu, pelatih Roma, Daniele De Rossi, pun mewaspadai Milan. Kualitas pemain tim tuan rumah disebut sebagai ancaman terbesar.

ADVERTISEMENT

"Bahaya paling besar Milan adalah kualitas mereka dan apa yang saya kagumi dari Stefano Pioli adalah saya mengenalnya selama bertahun-tahun, saya sudah melihat dia merangkak naik dengan konstan, terus lebih baik, dan berkembang," kata De Rossi di situs Liga Europa.

"Milan asuhannya bermain harmonis, dan setelah beberapa pekan sulit, mereka kembali ke permainan terbaik, memainkan sepakbola hebat, tapi kami mesti mengubah permainan ke arah yang tak mereka sukai," kata dia menambahkan.




(cas/yna)

Hide Ads