Tampil di Gyeyang Gymnasium Incheon, Korea Selatan, Kamis (2/10/2014) Fidelys tampil meyakinkan sejak babak awal. Langkah pertama dilewati atlet asal Sulawesi Selatan itu dengan menang angka atas Adham Abdulnasser Hashem (Qatar) dengan skor 4-1.
Memasuki babak perempatfinal, karateka yang mempunyai postur 65 kilogram dan tinggi 161 centimeter itu kembali memimpin angka 3-2 atas wakil Uni Emirat Arab, Marwan Abdullah Murad Ahm Almaazmi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tapi di babak final Fidelys dikalahkan karateka Malaysia, Chee Wei Lim. Fidelys kalah tipis 2-3. Fidelys pun harus puas meraih perak.
Karateka 'Merah Putih' lainnya, Jintar Simanjuntak tersingkir di babak perdelapanfinal nomor kumite di kelas 67 kilogram. Jintar dikalahkan karateka Jepang Hiroto Shinohara dengan nilai 1-0. Karateka masih menyisakan beberapa nomor lagi.
(mcy/fem)











































