Komisi X Beri Respons Positif atas Usul KONI untuk Tambah Anggaran Olahraga

Komisi X Beri Respons Positif atas Usul KONI untuk Tambah Anggaran Olahraga

- Sport
Kamis, 13 Nov 2014 23:00 WIB
Jakarta - Komisi X DPR RI merespons posisif masukan dari Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) terkait penambahan anggaran olahraga. Komisi yang membidangi pendidikan, pemuda, olahraga, pariwisata, kesenian, dan kebudayaan itu pun berjanji mewujudkan hal tersebut.

Dalam Rapat Dengar Pendapat Umum (RDPU) dengan Komisi X DPR RI, Kamis (13/11/2014), anggaran dana untuk olahraga menjadi salah satu hal yang dipaparkan KONI. Sehubungan dengan hal tersebut Ketua Umum KONI Tono Suratman meyakini adanya peningkatan prestasi olahraga jika anggaran dari APBN (Anggaran Pendapatan Belanja Negara) bisa meningkat minimal satu persen, dari sebelumnya hanya 0,014 persen.

Usulan itu pun disambut positif oleh Komisi X. Mereka bahkan berkomitmen untuk mendukung upaya KONI dalam mewujudkan hal itu. "Tentu pasti karena anggota Komisi X banyak yang mantan atlet dan mereka mengetahui benar apa yang terjadi, sudah pasti kami akan mendesak pemerintah," janji Ketua Komisi X Teuku Riefky Harsya usai RDPU dengan KONI di Gedung MPR/DPR RI, Senayan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Tapi ini kan juga kembali ke politik anggaran pemerintah itu sendiri. Dan tentu selain mendesak, kami akan mencoba apakah bisa nggak pendidikan digeser ke pembinaan pendidikan olahraga misalnya. Jadi dana 20 persen dari APBN untuk pendidikan bisa ditarik ke sektor olahraga. Hal-hal seperti itu kami akan coba bicarakan juga dengan pemerintah.

"Intinya agenda rapat seperti ini akan terus dilakukan dengan pemerintah juga. Kami akan lihat nanti kalau memang ada tumpang tindih atau kekurangan kami akan kritisi terus agar hal-hal terkait anggaran tidak menjadi masalah lagi," paparnya menambahkan.



(mcy/krs)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads