Celetukan dan seruan dukungan terhadap para pemain Indonesia dalam pertandingan yang berlangsung di Kallang Tennis Centre, Selasa (9/6/2015), tersebut bukan cuma mengundang keriuhan penonton lain di tribun tapi acapkali "kebablasan" sampai-sampai umpire mengingatkan.
"Mantap abis," kata salah satu penonton yang berada di tribun usai Aditya Sasongko berhasil merebut poin dari tunggal putra Thailand Kittiphong Wachiramanowong.
Suasana makin menarik ketika kemudian datang sekitar 60 anak-anak berusia sekolah yang ikut menyaksikan pertandingan tersebut. Berbalut kaus kuning pelajar yang berasal dari Pro-Teach, student care, itu tampak begitu tertarik dengan pertandingan yang ada.
Tak cuma nonton, mereka pun beberapa kali ikut menirukan dukungan dari suporter Indonesia. Ramainya kehadiran penonton kecil ini membuat umpire jadi harus makin rajin untuk mengingatkan penonton agar lebih tenang.
Lucunya, instruksi umpire tersebut pada suatu ketika dijawab polos oleh seorang bocah. "Okay," katanya.
Setelah sekitar 30 menit nonton, anak-anak tersebut kemudian beranjak. Salah satu tour guide, Zizhen, mengatakan tujuan mereka datang ke sini adalah untuk mengenalkan jenis-jenis olahraga.
"Kami sengaja ajak mereka datang ke sini agar mereka lebih tahu dan kenal apa itu SEA Games. Tapi hari ini memang khusus tenis saja," katanya.
(mcy/krs)











































