Ibunda Liliyana Natsir, Olly Maramis, menjadi salah satu orang tua atlet yang datang ke Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta untuk menyambut rombongan atlet Olimpiade yang baru saja sampai di tanah air. Didampingi suaminya, Olly mengaku sudah tidak sabar ingin bertemu anaknya.
"Saya sudah tidak sabar sekali mau ketemu butet. Kata dia (Liliyana) badannya sekarang kurus, jadi saya penasaran," kata Olly, kepada detikSport.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Dia setiap hari telepon saya. Katanya, badan saya sudah kurus, Mah. Di sini (Brasil) saya sulit tidur karena setiap hari harus memikirkan lawan," cerita Olly.
Bagi Liliyana tahun ini adalah Olimpiade terakhir yang dia ikuti. Meski belum secara lantang mengatakan bakal berhenti namun dia sudah mengisyaratkan bakal pensiun dari dunia yang mengharumkan namanya tersebut. Usianya saat ini sudah 31 tahun.
"Biasanya berat badan Liliyana berada di angka 64-65 kg, tetapi waktu di Rio de Janeiro berat badannya jatuh menurun. Padahal biasanya sulit sekali mau turun berat badan. Saya tahu dia ingin banget kasih yang terbaik buat Indonesia, jadi makanya terbeban juga dan tidak bisa tidur karena lawan. Makanya saya ingin lihat kondisi tubuhnya seperti apa," ungkap dia.
Di luar itu, Olly sendiri mengatakan akan menyiapkan masakan khusus buat anaknya.
"Butet sepertinya belum bisa pulang ke rumah cece-nya di Gading Serpong. Jadi kemungkinan pekan depan baru main dan bisa masakin masakan Manado buat dia. Dia sudah pesan sejak di Rio," katanya. (mcy/din)











































